MiiTel Luncurkan Ask AI, Fitur Mirip ChatGPT untuk Analisis Panggilan Bisnis

2 minutes reading
Wednesday, 23 Apr 2025 07:32 0 1 Admin

Jakarta, 23 April 2025 – MiiTel resmi meluncurkan Ask AI, fitur tanya jawab berbasis AI mirip ChatGPT yang menyajikan wawasan instan dari riwayat panggilan bisnis di MiiTel Phone.

Memanfaatkan Generative AI, fitur Ask AI memudahkan pengguna untuk menanyakan isi dan makna percakapan dalam riwayat panggilan telepon tanpa perlu mencari secara manual atau memutar rekaman satu per satu.

Misalnya, pengguna dapat bertanya “Apa produk atau fitur yang paling sering ditanyakan oleh pelanggan?” dan Ask AI akan memberikan jawaban ringkas beserta daftar panggilan yang relevan untuk mendalami konteks lebih lanjut.

Pengguna juga dapat melakukan pencarian berdasarkan nama perusahaan, nama pengguna, tag, atau periode waktu tertentu.

Melalui berbagai kemampuan canggihnya, Ask AI dapat memberikan banyak manfaat bagi bisnis, di antaranya:

1. Akses Cepat ke Informasi Penting dari Percakapan Pelanggan

Ask AI memungkinkan bisnis menemukan jawaban atas pertanyaan penting, seperti kebutuhan pelanggan atau respons terhadap penawaran dalam hitungan detik. Ini membantu tim memahami tren dan preferensi pelanggan secara instan, tanpa perlu membaca transkrip atau mendengarkan rekaman telepon secara manual.

2. Analisis dan Laporan Call Center Lebih Efisien

Dengan fitur pencarian dan filter yang canggih, tim QA, manajer, atau analis dapat langsung mendapatkan insight yang relevan tanpa menelusuri log panggilan satu per satu. Dengan demikian, proses analisis dan pelaporan menjadi lebih cepat dan hemat waktu.

3. Pengambilan Keputusan Cepat Berbasis Data

Insight dari Ask AI dapat digunakan untuk mengevaluasi kinerja agent, menyempurnakan skrip penjualan, hingga mengembangkan produk. Keputusan bisnis dapat diambil dengan lebih cepat, tepat, dan berbasis data aktual dari interaksi dengan pelanggan.

4. Meningkatkan Performa Komunikasi Sales

Ask AI membantu mengidentifikasi percakapan atau skrip yang paling efektif menghasilkan appointment atau closing. Tim sales dapat meniru pendekatan yang terbukti berhasil, sehingga performa komunikasi meningkat dan rasio konversi lebih tinggi.

5. Memperkuat Strategi Bisnis yang Customer-Centric

Dengan memahami pertanyaan, kebutuhan, dan ekspektasi pelanggan langsung dari data percakapan, perusahaan dapat menyusun strategi yang lebih berfokus pada pelanggan, mulai dari pelayanan hingga inovasi produk.

Peluncuran fitur Ask AI di MiiTel Phone menghadirkan inovasi yang memudahkan tim bisnis dalam mendapatkan insight,  menyusun laporan, dan mengambil keputusan lebih cepat dari banyak panggilan telepon yang dilakukan sehari-hari.

Dikembangkan di Jepang, MiiTel Phone adalah sistem telepon VoIP berbasis AI yang dirancang untuk meningkatkan performa tim sales dan call center. Dilengkapi fitur recording, transkripsi, summary, hingga AI Coaching, MiiTel Phone memberikan solusi menyeluruh untuk mendokumentasikan, menganalisis, dan mengoptimalkan setiap percakapan bisnis secara otomatis.

Jadwalkan demo GRATIS MiiTel dengan klik di sini atau kunjungi miitel.id!

Artikel ini juga tayang di vritimes

Featured

LAINNYA